Australia Temukan Puing yang diduga Ekor Pesawat Malasyia Airlines


Hulubot.com-Pencarian ke lokasi ditangkapnya objek besar di laut oleh satelit Australia masih terus dilakukan. Melihat dari ukuran dan bentuknya, bisa jadi itu adalah ekor pesawat Malaysia Airlines MH370 yang hilang.

Hal ini disampaikan David Gallo, salah satu tim penyidik yang didatangkan dari Prancis dalam konferensi pers di Malaysia hari ini, Kamis 20 Maret 2014. Gallo adalah wakil ketua pencarian pesawat Air France 447 yang hilang di Samudera Atlantik pada 2009.



Ukuran benda yang ditemukan sepanjang 24 meter. Terletak lebih dari 2.000 kilometer baratdaya Perth, di Samudera Hindia. Pecahan ini juga menyiratkan apa yang terjadi pada pesawat.

"Jika sebesar itu, kemungkinan itu bagian ekor pesawat. Ini adalah bagian pesawat yang besar, yang bisa selamat setelah melalui peristiwa semacam ini," kata Gallo.

Sementara itu Menteri Transportasi Malaysia Hishammuddin Hussein mengatakan bahwa objek tersebut cukup kredibel jika dikatakan puing pesawat. Namun dia menegaskan, hal ini belum bisa dikonfirmasi selama belum ada kepastian dari tim pencari.

"Setidaknya ada petunjuk yang kredibel. Ini memberikan kita harapan. Selama ada harapan, kami akan terus mencari," kata Hishammuddin.

Sebelumnya satelit juga beberapa kali menangkap objek yang diduga puing pesawat. Namun setelah diselidiki ternyata tidak terkait MH370.

Hishammuddin mengatakan bahwa pencarian akan terus dilakukan sampai pemerintah Malaysia bisa memberikan jawaban atas apa yang terjadi pada para keluarga penumpang.
"Untuk keluarga penumpang di seluruh dunia, satu-satunya informasi yang mereka inginkan adalah informasi yang tidak kami miliki: lokasi MH370," jelasnya.

Saat ini pesawat Orion tengah menyisir lokasi ditangkapnya objek itu oleh satelit. Mencarinya bukan perkara mudah, pasalnya arus deras bisa membawa objek tersebut menjauh. Tiga pesawat Australia lainnya tengah menuju lokasi. (adi)

Sumber:

ARTIKEL TERBARU:

Share :

Komentar Facebook: